Singaraja – Pada hari Senin (03/03/2025), Fakultas Hukum dan Ilmu Sosial Undiksha menggelar Apel Pagi di Sebelah Timur FHIS Undiksha. Apel yang berlangsung khidmat ini diisi dengan pembacaan doa, pembacaan Naskah Pancasila dan pembacaan Naskah Panca Prasetya Korps Pegawai RI. Pada apel pagi tersebut, Dekan FHIS Undiksha, Prof. Dr. I Nengah Suastika, S.Pd., M.Pd. bertindak selaku Pembina Apel menyampaikan amanatnya, diantaranya 1. Apel pagi ini menjadi bagian dari komitmen FHIS Undiksha dalam terus meningkatkan kualitas pelayanan, 2. Pada kesempatan tersebut, Prof. I Nengah Suastika juga menyikapi informasi berkaitan dengan Efesiensi Anggaran, serta 3. Informasi berkaitan dengan jalur penerimaan mahasiswa baru melalui SNBP. Apel ini juga dihadiri oleh Wakil Dekan, Ketua dan Sekretaris Jurusan, Ketua Lab., Koordinator Program Studi, Dosen, Tenaga Kependidikan serta Organisasi Mahasiswa di lingkungan FHIS Undiksha.




