Tim Penyusun Operasional Standar FHIS Undiksha Melaksanakan Rapat Evaluasi SOP

  Publish 2 Agustus 2024       Wiardi 

Singaraja – Pada hari Kamis (01/08/24), Tim Penyusun Standar Operasional Prosedur (SOP) FHIS Undiksha menyelenggarakan Rapat Evaluasi SOP. Rapat dipimpin oleh Ketua Tim, I Putu Hendra Mas Martayana, S.Pd., M.A. kemudian dimulai dengan arahan dari Wakil Dekan II FHIS Undiksha, I Putu Ananda Citra, S.Pd., M.Sc. Kegiatan tersebut dihadiri pula oleh Wakil Dekan III FHIS Undiksha serta seluruh anggota Tim SOP FHIS Undiksha. Kegiatan dimulai dari arahan Dekan yang diwakili oleh Wakil Dekan II dan Wakil Dekan III FHIS Undiksha. Evaluasi SOP dilakukan untuk menyesuaikan SOP lama dengan perubahan kebijakan dan perkembangan sistem informasi. Efektifitas dan Efisiensi proses dengan tetap meningkatkan kualitas produk dan pelayanan. Tim melakukan presentasi sesuai bagian SOP yang dikerjakan. Selanjutnya dilakukan perncermatan oleh seluruh tim untuk penyempurnaan teknis maupun substansi.
SOP yang di evaluasi berkaitan dengan bidang Akademik, Kemahasiswaan, Umum dan Keuangan. Produk berupa dokumen dan banner diagramatis dapat digunakan sesuai keperluan. Evaluasi SOP ini tidak sekadar bertujuan untuk memenuhi dokumen administrasi saja, namun lebih jauh lagi adalah peningkatan kualitas pelayanan terhadap pengguna layanan. Hal ini tentu secara langsung ataupun tidak akan meningkatkan kinerja ASN di Fakultas/Jurusan/Program Studi/Unit di lingkungan Fakultas Hukum dan Ilmu Sosial Undiksha.

Kategori: 

Kata Kunci: 

    Publikasi Terkait: