Pada tahun 2020 penduduk dunia dikejutkan dengan adanya wabah global yaitu Pandemi COVID-19 termasuk di Indonesia. Pandemi Covid-19 telah merubah semua tatanan proses pembelajaran diseluruh dunia, dan sangat berdampak pada pelaksanaan Program PERMATA SAKTI 2020. Program PERMATA SAKTI 2020 yang semula dilakukan secara sit in di lokasi perguruan tinggi penerima, maka untuk tahun 2020 pelaksanaannya dilakukukan dengan inovasi pembelajaran yang dilaksanakan dalam jaringan secara penuh (full daring).Tujuan:Memberikan pengalaman kuliah di Perguruan Tinggi lain, mempelajari budaya dan interaksi dengan teman-teman baru dari berbagai wilayah di Indonesia.Syarat:
- 1. Mahasiswa aktif semester 5 dan teregistrasi pada Pangkalan Data Data Pendidikan Dikti (PD DIKTI)
- 2. Belum pernah mengikuti Program PERMATA SAKTI sebelumnya
- 3. Memiliki IPK Minimal 2.75 yang ditunjukkan melalui KHS
- 4. Memiliki kemauan dan peluang mengembangkan penalaran, wawasan, kompetitif, kreatif , inovatif dan berintegritas.
- 5. Tidak pernah dikenakan sanksi akademik dan non akademik pada PT pengirim.
KUOTA TERBATAS HANYA UNTUK 166 mahasiswa
Peserta akan mendapatkan:1. Bantuan paket kuota internet selama satu semester2. Bantuan biaya kegiayan penalaran kemahasiswaan, social budaya dan pengabdian kepada masyarakat.3. Diperkenankan memilih 6 – 10 SKS di beberapa PTN tujuanPendaftaran dapat dilakukan melalui link:http://bit.ly/PendaftaranPERMATAUndikshaBagi pendaftar dapat bergabung ke dalam rup WA:http://bit.ly/WAGPermataUndikshaInformasi selengkapnya :https://undiksha.ac.id/permata-sakti-2020/