Diseminasi Informasi Pelaksanaan International Conference on Law, Social Sciences and Education 2024 di RRI Pro 2 Singaraja

  Publish 15 Oktober 2024       Wiardi 

Senin 14 Oktober 2024, Fakultas Hukum dan Ilmu Sosial Universitas Pendidikan Ganesha menghadiri undangan Spada – Selamat Pagi Teman Pro 2 dari RRI Singaraja. Bincang pagi ini berkaitan dengan perluasan informasi penyelenggaraan The 6th International Conference on Law and Social Sciences and Education. Konferensi ini akan dilaksanakan pada 17 Oktober di Hotel Villandra Singaraja. Acara akan berlangsung secara hibrid.

Agenda bincang pagi ini merupakan salah satu promosi oleh pihak RRI, dan  bagian dari implementasi penandatanganan kerjasama (PKS) dengan pihak FHIS. Acara ini dipandu oleh Ida Bagus Mas Abdi Putra, S.Pd dan Ida Bagus Surya Adi Baruna, S.Fil. Sedangkan dari pihak FHIS diwakilkan oleh I Putu Hendra Mas Martayana, M.A selaku ketua panitia konferensi itu.

Konferensi ini rencananya akan menghadirkan 7 narasumber. Pertama, Dekan FHIS Bapak Prof. Dr. I Nengah Suastika, M.Pd selaku open speaker. Kedua, Sekretaris Kabupaten Buleleng, Bapak Drs. I Gede Suyasa, M.Pd selaku welcome speaker. Ketiga, Rektor Universitas Pendidikan Ganesha, Bapak Prof. Dr. I Wayan Lasmawan, M.Pd selaku keynote speaker.

Selain ketiga pembicara di atas, juga hadir secara daring empat pembicara dari berbagai kampus di luar negeri. Pertama, Prof Franck Lavigne. Beliau merupakan profesor bidang geografi fisik dari Universitas Sorbone Prancis. Kedua, Prof Michael G Vann, merupakan profesor bidang sejarah imperialisme di kawasan Asia Tenggara dari Universitas Sacramento Amerika Serikat. Ketiga, Prof Ward Berenshote, merupakan profesor bidang antropologi politik komparatif dari Universitas Amsterdam Belanda. Keempat, Dr. Jan Markus Vomel, doktor ahli kajian Timur Tengah dari Universitas Freiburg Jerman.

Artikel-artikel terpilih dari para penulis setelah melalui proses review yang ketat  di dalam kegiatan ini akan diterbitkan di dalam Prosiding Internasional terindeks scopus European Alliance for Innovation (EAI) publisher.

 

Kategori: 

Kata Kunci: 

    Publikasi Terkait: