D3 Perpustakaan FHIS Gelar Seminar Akademik

  Publish 27 September 2018        

Selasa, (25/9) Jurusan D3 Perpustakaan Fakultas Hukum dan Ilmu Sosial UNDIKSHA menyelenggarakan Seminar Akademik dengan tema, “Peranan Perpustakaan dalam Meningkatkan Literasi untuk Menghadapi Tantangan Revolusi Industri 4.0”.

Adapun Seminar Akademik ini terselenggara berkat adanya kerjasama antara  Staf Dosen Jurusan D3 Perpustakaan dan HMJ D3 Perpustakaan dengan Dinas Pendidikan, Pemuda, dan Olahraga Kabupaten Buleleng.

Kegiatan seminar berlangsung di Ruang Seminar FHIS UNDIKSHA dengan dihadiri oleh peserta seminar dari perwakilan staf perpustakaan sekolah Se-Kota Singaraja, Alumni Mahasiswa Jurusan D3 Perpustakaan, dan Mahasiswa Jurusan D3 Perpustakaan.  Selain itu, Seminar Akademik ini dihadiri oleh beberapa Wakil Dekan FHIS, Ketua Jurusan D3 Perpustakaan, Ketua Jurusan Pendidikan Sejarah, dan beberapa Staf Dosen di Lingkungan FHIS.

Kegiatan Seminar ini dibuka oleh Wakil Dekan I FHIS, Dr. Luh Putu Sendratari, M.Hum. yang pada saat itu berkesempatan hadir. Adapun seminar ini juga turut menghadirkan dua orang pembicara dan seorang moderator yang mengatur jalannya seminar. Dr. I Made Sedana, S.Pd., M.Pd. bertindak sebagai Pembicara Pertama. Beliau adalah salah satu staf dari Dinas Pendidikan, Pemuda, dan Olahraga Kabupaten Buleleng. Kemudian dilanjutkan oleh I Ketut Purnamawan, S.Kom., M.Kom. sebagai Pembicara Kedua yang merupakan salah satu dosen dari Jurusan D3 Manajemen Informatika UNDIKSHA. I Wayan Putra Yasa, S.Pd., M.Pd. bertindak sebagai Moderator Seminar yang merupakan salah satu dosen dari Jurusan Pendidikan Sejarah.

Seminar Akademik ini berlangsung selama satu hari dan telah berjalan dengan lancar.

Kategori: 

Kata Kunci: 

    Publikasi Terkait: