Geo Selfie Competition 2020 Himpunan Mahasiswa Jurusan Geografi dengan tema “Pesona Alam Di Era New Normal”
Kamis/ 03 September 2020, melalui apalikasi Instagram Himpunan Jurusan Geografi mengumumkan juara kegiatan perlombaan Geo Selfie Competition 2020. Kegiatan yang di dilaksanakan secara online dengan membuka pendaftaran pada Jum’at-Senin/ 28 s/d 31 Agustus 2020 melalui aplikasi Instragram dengan tema “Pesona Alam Di Era New Normal” .
Kegiatan ini merupakan salah satu program kerja bidang II Himpunan Mahasiswa Jurusan Geografi. kegiatan ini bertujuan untuk menyalurkan para pencinta foto selfie yang sedang marak dilakukan oleh masyarakat umum yang tidak kenal batasan umur baik muda maupun tua dalam menyambut era new normal dengan mengangkat tema “Pesona Alam Di Era New Normal”. Selain itu, kegiatan ini bertujuan untuk menyebarkan semangat dan sikap positif dalam menghadapi Era New Normal akibat pandemic Covid-19 yang dirasakan oleh seluruh dunia dengan memanfaatkan sosial media yang sangat diminati oleh banyak kalangan masyarakat. Kegiatan ini dilakukan secara online melalui aplikasi Instagram dan dibuka untuk umum secara gratis. Peserta yang mengikuti wajib mengikuti seluruh persyaratan yang telah ditentukan oleh panitia. Adapun kegiatan ini diikuti oleh masyarakat umum,total jumlah peserta yang mendaftar adalah sebanyak 15 Orang dan ditentukan 3 peserta terbaik yang menjadi pemenang yang dinilai oleh juri, total juri dan panitia sebanyak 33 orang. Masing – masing pemenang mendapatkan hadiah sebesar Rp. 100.000,- Adapun daftar pemenang adalah sebagai berikut :
Juara 1 : fadlysirait__
Juara 2 : dayusintya__
Juara 3 : mayalstri_15
Pengumuman bisa di lihat di link berikut: